ARUNG JERAM YUK!!!!….

ARUNG JERAM YUK !!!!…

Salam Lestari…

Kali ini kami akan menjelaskan mengenai suatu olahraga yang cukup digemari baik dari kalangan petualang maupun pecinta alam dan tak terkecuali masyarakat umum yang sering mengadu nyali mereka demi sebuah tantangan dan pengalaman. Olahraga tersebut adalah Arng jeram (Rafting).

Arung jeram merupakan suatu olahraga yang dilakukan di sungai berarus deras dengan menggunakan perahu yang biasa di isi 5 hingga 7 orang. Olahraga ini dilakukan secara berkelompok dan memerlukan kerja sama tim yang cukup tinggi. Kenapa demikian? Karena untuk menggerakkan perahu kea rah yang benar dibutuhkan dayungan yang kompak antar sesama anggota.

Tertarik ? Disini kami menyajikan berbagai pilihan olahraga arung jeram di sekitar Yogyakarta yang dapat kalian pilih bila berminat. Pilihannya yaitu :

Rafting Sungai Elo

Sungai Elo terletak di Kabupaten Magelang dekat dengan Candi Mendut dan Candi Borobudur kira-kira 35 menit dari Jogjakarta. Sungai Elo memiliki jarak sepanjang 12 km dan mempunyai jeram -jeram kelas II-III yang cukup menantang dan sangat menyenangkan dengan lama pengarungan lebih kurang 2,5 – 3 jam. Sungai Elo sangat cocok bagi Anda yang belum pernah sama sekali atau pemula, karena tingkat bahayanya yang rendah.

Rafting Sungai Serayu

Sungai Serayu terletak di Kabupaten Wonosobo – Banjarnegara, Jawa Tengah kira-kira 2,5 jam perjalanan dari Jogjakarta dengan melewati lereng Gunung Sindoro-Sumbing yang menyajikan kesejukan dan panorama alam pengunungan. Sungai Serayu dengan panjang 25 km menyajikan petualangan jeram-jeram kelas III – IV selama kira-kira 4,5 – 5 jam pengarungan. Sangat cocok bagi Anda yang mempunyai jiwa petualang dan suka akan tantangan

Rafting Sungai Progo Atas

Sungai Progo Atas terletak di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Lebih kurang 45 menit dari Jogjakarta. Sungai Progo Atas mempunyai jeram-jeram kelas II – III yang cukup menantang sepanjang 9 km dan lama pengarungan kira-kira 2 jam pengarungan. Sangat cocok bagi Anda yang ingin berwisata bersama keluarga karena tingkat bahayanya yang rendah

Rafting Progo Bawah

Sungai Progo Bawah terletak di Jawa Tengah – Yogyakarta, lebih kurang 45 menit dari Yogyakarta. Sungai Progo bawah menyajikan sebuah petualangan yang spektakuler dengan jeram-jeram kelas III – V selama kira-kira 3,5 – 4 jam pengarungan sepanjang 16 km, sangat cocok bagi Anda yang sudah mahir dan professional.

Bila kalian berminat silahkan menghubungi PLANTAGAMA. Insya allah kami akan memfasilitasi kalian yang memiliki jiwa petualangan tinggi.

Categories: AJAKAN, DIVISI AIR | Tag: , , | 2 Komentar

Navigasi pos

2 thoughts on “ARUNG JERAM YUK!!!!….

  1. takut ah ngarung di progo bawah,, serem… hiiiiiiyyyy…

Tinggalkan komentar

Blog di WordPress.com.